Other language

Tuesday, August 7, 2012

Dias Umur 2 Tahun


Bulan agustus ini Dias berusia dua tahun bertepatan dengan bulan Ramadhan. Sudah mulai bisa main perosotan sendiri, perbendaharaan kata- kata makin banyak dan sudah mulai jelas pengucapannya, daya motoriknya juga lincah banyak bergerak banyak bicara dan expresif.







Hal- hal yang disukai diantaranya : 

  • Nonton Shaun the sheep. Bila nonton yang paling disukai adalah tokoh si Tuan, hampir setiap gerakan Dias selalu ketawa. Nonton sambil tiduran minum susu dan ketawa- ketawa sendiri.
  • Channel TV yang disukai Space Toon, kalau dipindah chanelnya minta dipindahin ke space toon lagi dengan ngomong 'kembayi... kembayi' yang artinya 'Kembali', karena pada chanel tersebut setiap jeda iklan ada kalimat ' kami akan kembali' setelah iklan selesai kalimat 'kami kembali'. Sehingga kata- kata tersebut yang sering ditiru ucapannya.
  • Lihat Masjid, setiap melihat masjid di jalan selalu menyebut 'ejit' eee sambil menunjuk kearah Mesjid. Bagian- bagian dari mesjid pun sudah tahu, seperti Kubah Masjid disebut 'bubah ejit', Menara Mesjid, Pintu Mesjid, Halo-halo Masjid, dll.
  • Bermain di tempat mainan anak- anak, main perosotan, ayunan, naik tangga dll.
  • Main air, main bulu tangkis, Jalan jalan sambil menggeret mobil- mobilan.
  • Lihat komik, Mickey Mouse disebut 'Emos', Donal Bebek, Gufi, dll



Hari Minggu pagi tanggal 5 Agustus 2012, dua hari sebelum ulang tahun ke 2, Dias jalan-jalan sambil menggeret mainan traktor bersama bapak ditemani kucing si 'Jebrul'. Rute perjalanannya melewati Mushola RT.02 berhenti masuk teras Mushola lihat kolam ikan, kemudian menuju Mushola RT.03 yang didepannya ada mainan anak- anak ayunan dan perosotan, disinilah Dias mencoba semua permainan, dari mulai perosotan, ayunan, tangga-tangga, ayunan batang, ayunan duduk berhadapan dan putaran dremulen. Setelah puas mainan Dias kembali kerumah mandi dan sarapan.






Siang harinya Pakde Didiek, Bude Gemi dan Mas Adit dateng membawa hadiah ulang tahun 'Sepeda' buat Dias, sebelumnya Tante En juga memberi hadiah Sepatu. Wah seneng ya Dias, Terimakasih PakDe Didiek, Bude Gemi, Mas Adit dan Tante En.






Dias mencoba menaiki sepeda dari Pakde Didiek, tapi karena belum bisa akhirnya didorong- dorong sambil ketawa- ketawa...he..he..































No comments: